• Latest
  • Trending
Menuju Wisata Geopark, Disparpora Tanah Datar Latih Pemandu Wisata

Menuju Wisata Geopark, Disparpora Tanah Datar Latih Pemandu Wisata

05/11/2020
Temui Gubernur Mahyeldi, Wali Kota Pariaman Genius Umar Sampaikan Beberapa Usulan Pembangunan

Temui Gubernur Mahyeldi, Wali Kota Pariaman Genius Umar Sampaikan Beberapa Usulan Pembangunan

15/06/2022
Bangun Kemitraan dengan Pemprov Sumbar, YMBI Ingin Ciptakan 1000 Generasi Muda Cadiak Pandai

Bangun Kemitraan dengan Pemprov Sumbar, YMBI Ingin Ciptakan 1000 Generasi Muda Cadiak Pandai

13/06/2022
Lantik Pejabat Eselon IV dan III, Gubernur Mahyeldi Ingatkan ASN Harus BerAKHLAK

Lantik Pejabat Eselon IV dan III, Gubernur Mahyeldi Ingatkan ASN Harus BerAKHLAK

11/06/2022
Peringati Hari Bhayangkara ke-76, Satlantas Polres Bukittinggi Berbagi

Peringati Hari Bhayangkara ke-76, Satlantas Polres Bukittinggi Berbagi

09/06/2022
Takziah di Pakuan Bandung, Buya Mahyeldi: Semoga Syahid dan Menjadi Tabungan Kang Emil

Takziah di Pakuan Bandung, Buya Mahyeldi: Semoga Syahid dan Menjadi Tabungan Kang Emil

08/06/2022
Alumni Unand Jabodetabek Gelar Halalbihalal, Gubernur Mahyeldi Apresiasi Peran Alumni untuk Kemajuan Sumbar

Alumni Unand Jabodetabek Gelar Halalbihalal, Gubernur Mahyeldi Apresiasi Peran Alumni untuk Kemajuan Sumbar

06/06/2022
Dekatkan Orang Tua dan Anak, PKS Kota Padang Panjang Gelar Coaching ABG

Dekatkan Orang Tua dan Anak, PKS Kota Padang Panjang Gelar Coaching ABG

05/06/2022
Yayasan Lentera Baitunnaim Gelar Pelatihan Tahsin Al Qur’an

Yayasan Lentera Baitunnaim Gelar Pelatihan Tahsin Al Qur’an

05/06/2022
Maksimalkan Pelayanan Transaksi Pajak Kendaraan, Gubernur Mahyeldi Launching Samsat Wisata Bukittinggi

Maksimalkan Pelayanan Transaksi Pajak Kendaraan, Gubernur Mahyeldi Launching Samsat Wisata Bukittinggi

05/06/2022
PKS Agam Gelar Coaching Berkisah untuk Orang Tua dan Anak, Dihadiri Nevi Zuairina

PKS Agam Gelar Coaching Berkisah untuk Orang Tua dan Anak, Dihadiri Nevi Zuairina

04/06/2022
PHRI Fun Bike Tour 2022 Minangkabau Resmi Dibuka Gubernur Mahyeldi

PHRI Fun Bike Tour 2022 Minangkabau Resmi Dibuka Gubernur Mahyeldi

04/06/2022
Demo di GOR Agus Salim Padang, Massa Ampu Sumbar Tolak LGBT

Demo di GOR Agus Salim Padang, Massa Ampu Sumbar Tolak LGBT

02/06/2022
Retail
Saturday, June 25, 2022
  • BERANDA
  • Nasional
  • Pendidikan
  • Pariwisata
No Result
View All Result
BABARITO
No Result
View All Result

Menuju Wisata Geopark, Disparpora Tanah Datar Latih Pemandu Wisata

by master
05/11/2020
in Tanah Datar
0

Tanah Datar, Babarito

Tanah Datar memiliki objek wisata geopark Danau Singkarak. Walau belum ditetapkan Unesco maupun secara nasional, namun potensi itu ada, karena kawasan Danau Singkarak termasuk dalam perlintasan patahan pulau Sumatera.

BACA JUGA

Pesona Keindahan Pantai Tanjung Mutiara

Disebut Desa Terindah di Dunia, Liburan Wajib Ke Sini!

Tim Ahli Geopark Ranah Minang (GRM) yang juga dosen Universitas Andalas Padang, Febrin Anas Ismail mengatakan, bahwa kawasan Danau Singkarak mengalami perubahan setiap tahun karena terjadinya pergeseran akibat tekanan dari kulit bumi yang terus bergerak.

Selain itu terangnya, Danau Singkarak merupakan warisan geologi dan memiliki keunikan serta nilai ilmiah yang didukung keanekaragaman hayati flora dan fauna, budaya, pariwisata sehingga berpotensi menjadi destinasi wisata Geopark Nasional.

Hal itu dikatakannya ketika menjadi narasumber pada saat pembukaan Pelatihan Pemandu Wisata Geopark Tanah Datar yang dilaksanakan Dinas Pariwisata Pemuda dan Olah Raga, Rabu (4/11) di ball room Hotel Emersia dan Resort Batusangkar.

Dalam paparannya itu, Febrin menyampaikan bahwa geopark diartikan sebagai “geo” adalah bumi, “park” adalah taman, sehingga geopark dimaknai sebagai taman bumi, yang mana geopark ini sebagai manajemen pengembangan kawasan yang memiliki unsur-unsur geologi terkemuka (outstanding), termasuk nilai arkeologi dan ekologi.

Dalam hal ini masyarakat lokal dan pemerintah setempat bekerjasama melindungi dan meningkatkan fungsi warisan alam guna meningkatkan kesejahteraan bersama.

Ditambahkan Febrin, jika pengembangan geopark berpilar pada tiga aspek yaitu, aspek konservasi, aspek edukasi dan aspek pengembangan nilai ekonomi lokal melalui kegiatan pariwisata.

“Di Indonesia yang sudah masuk Unesco Global Geopark ada empat, yaitu Pelabuhan Ratu Jawa Barat, Gunung Sewu Jawa Tengah, Jawa Timur dan Yogyakarta, Gunung Batur Bali dan Gunung Rinjani, Provinsi NTB, sementara untuk Provinsi Sumatera Barat yang sudah masuk geopark nasional ada tiga yaitu Geopark Silokek Kabupaten Sijunjung, Geopark Ngarai Sianok-Maninjau dan Geopark Sawahlunto, ” ujarnya.

Sebelumnya Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olah Raga Tanah Datar Abdul Hakim menyampaikan jika Danau Singkarak ini sudah diusulkan sebagai kawasan warisan geologi kepada Kementerian ESDM dan telah turun tim verifikasi dari kementerian tersebut.

“Kita sudah usulkan situs warisan geologi Breksi Polimik Pagaruyung, Aua Sarumpun, Kipas Aluvial Danau Singkarak, Endapan Purba Danau Singkarak dan Jendela Batu Amping Danau Singkarak,” ucapnya.

Ditambahkan Abdul Hakim, untuk mendukung itu pemerintah daerah melalui Dinas Parpora mengadakan pelatihan pemandu atau pramuwisata geopark ini. Karena pramuwisata ujung tombak dalam pengembangan pariwisata. Pramuwisata bisa menjadi teman, tuan rumah, dan sumber informasi utama bagi wisatawan sekaligus penghubung dengan budaya lokal dan destinasi wisata itu sendiri.

“Tanah Datar fokus mengembangkan dan memajukan pariwisata untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Seorang pramuwisata yang berkarakter akan membuat perjalanan wisatawan menjadi lebih menyenangkan dan ingin kembali. Diharapkan dari pelatihan ini pemandu wisata dan perangkat nagari mengetahui lebih banyak tentang geopark,” ujarnya lagi.

Sementara itu Bupati Tanah Datar yang diwakili Plh Sekda Edi Susanto, saat membuka secara resmi pelatihan tersebut mengatakan, pembangunan kepariwisataan memerlukan keterlibatan semua pihak yang terkait, peranan masyarakat merupakan unsur yang penting bersama pemerintah dan swasta dalam memajukan pariwisata di Tanah Datar.

“Kabupaten Tanah Datar sebagai salah satu destinasi wisata utama di Sumbar, memiliki sekitar 150 objek wisata yang terdiri dari wisata alam, sejarah, budaya, wisata minat khusus dan wisata buatan, sekarang geopark telah ditetapkan menjadi salah satu destinasi wisata,” ucapnya.

Ditambahkan Edi Susanto jika nanti Danau Singkarak ini ditetapkan sebagai kawasan geopark, diharapkan pelestarian dan pemanfaatan situs warisan geologi berkelanjutan dan dapat dikembangkan di Tanah Datar dan dapat menambah keunggulan daerah.

“Pelatihan ini cukup istimewa karena di samping diikuti pemandu wisata, juga dihadirkan wali nagari yang daerahnya memiliki potensi geopark, sehingga nagari mengetahui tentang pengelolaan dan pelestarian geopark dengan mengahdirkan narasumber-narasumber yang berkompeten,” ujarnya.

Karena Danau Singkarak berada di dua wilayah yaitu Kabupaten Tanah Datar dan Kabupaten Solok, untuk itu Edi Susanto berharap koordinasi dan kerjasama dalam pengembangan kawasan geopark Danau Singkarak tersebut. (*/pta)

Tags: Geopark
ShareTweetSend

Related Posts

Pesona Keindahan Pantai Mutiara Tanjung
Solok

Pesona Keindahan Pantai Tanjung Mutiara

01/12/2021
Disebut Desa Terindah di Dunia, Liburan Wajib Kesini!
Lingkungan

Disebut Desa Terindah di Dunia, Liburan Wajib Ke Sini!

02/12/2021
Danrem 032/Wbr Pimpin Sertijab Dandim 0307/Tanah Datar
Tanah Datar

Danrem 032/Wbr Pimpin Sertijab Dandim 0307/Tanah Datar

28/09/2020
Miliki Potensi, Warga Paninjauan Kecamatan X Koto Ingin Kembangkan Agrowisata
Tanah Datar

Miliki Potensi, Warga Paninjauan Kecamatan X Koto Ingin Kembangkan Agrowisata

19/09/2020
Cukupi Kebutuhan Masyarakat, Pemkab Tanah Datar Kembangkan Bawang Merah Sungai Jambu
Tanah Datar

Cukupi Kebutuhan Masyarakat, Pemkab Tanah Datar Kembangkan Bawang Merah Sungai Jambu

17/09/2020
Penyandang Disabilitas di Kecamatan Sungayang Terima Bantuan Dampak Covid-19
Tanah Datar

Penyandang Disabilitas di Kecamatan Sungayang Terima Bantuan Dampak Covid-19

28/08/2020

Archives

  • June 2022
  • May 2022
  • April 2022
  • March 2022
  • February 2022
  • January 2022
  • December 2021
  • November 2021
  • October 2021
  • September 2021
  • August 2021
  • July 2021
  • June 2021
  • May 2021
  • April 2021
  • March 2021
  • February 2021
  • January 2021
  • December 2020
  • November 2020
  • October 2020
  • September 2020
  • August 2020
  • July 2020
  • June 2020
  • May 2020
  • April 2020
  • March 2020
  • February 2020
  • January 2020
  • December 2019
  • November 2019
  • October 2019
  • September 2019
  • August 2019
  • July 2019
  • June 2019
  • May 2019
  • April 2019
  • March 2019
  • February 2019
  • January 2019
  • December 2018
  • November 2018
  • October 2018
  • September 2018
  • August 2018
  • July 2018
  • June 2018
  • May 2018
  • April 2018
  • March 2018
  • February 2018
  • January 2018
  • December 2017
  • November 2017
  • October 2017
  • September 2017
  • August 2017
  • April 2017
  • March 2017
  • December 2016
  • November 2016
  • May 2016
  • October 2015

Barita Terbaru

  • Temui Gubernur Mahyeldi, Wali Kota Pariaman Genius Umar Sampaikan Beberapa Usulan Pembangunan
  • Bangun Kemitraan dengan Pemprov Sumbar, YMBI Ingin Ciptakan 1000 Generasi Muda Cadiak Pandai
  • Lantik Pejabat Eselon IV dan III, Gubernur Mahyeldi Ingatkan ASN Harus BerAKHLAK
  • Peringati Hari Bhayangkara ke-76, Satlantas Polres Bukittinggi Berbagi
  • Takziah di Pakuan Bandung, Buya Mahyeldi: Semoga Syahid dan Menjadi Tabungan Kang Emil

FANS PAGE

  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Kontak

© 2020 BABARITO supported by Barak Tekno.

No Result
View All Result
  • BERANDA
  • Nasional
  • Pendidikan
  • Pariwisata

© 2020 BABARITO supported by Barak Tekno.