• Latest
  • Trending

Gaya Umar mendidikan Generasi Muda

06/07/2019
STEI Ar Risalah Sumbar Gelar Klinik Proposal Pengabdian kepada Masyarakat

STEI Ar Risalah Sumbar Gelar Klinik Proposal Pengabdian kepada Masyarakat

11/03/2023
Gubernur Mahyeldi Sampaikan Duka Cita Mendalam Atas Meninggalnya Azwar Anas

Gubernur Mahyeldi Sampaikan Duka Cita Mendalam Atas Meninggalnya Azwar Anas

05/03/2023
PKS Sumbar Gelar Nonton Bareng Deklarasi Anies Baswedan sebagai Calon Presiden 2024

PKS Sumbar Gelar Nonton Bareng Deklarasi Anies Baswedan sebagai Calon Presiden 2024

23/02/2023
JSIT Wilayah Sumbar Lantik Pengurus Kabupaten dan Kota Periode 2023-2027

JSIT Wilayah Sumbar Lantik Pengurus Kabupaten dan Kota Periode 2023-2027

20/02/2023
Peringati Israk Mikraj, Mulyadi Muslim Sambangi Lima Masjid di Kototangah

Peringati Israk Mikraj, Mulyadi Muslim Sambangi Lima Masjid di Kototangah

19/02/2023
Pada Hari Jadi ke 74, Gubernur Mahyeldi Puji Capaian Pembangunan Kabupaten Sinjunjung

Pada Hari Jadi ke 74, Gubernur Mahyeldi Puji Capaian Pembangunan Kabupaten Sinjunjung

19/02/2023
Pemberian Beras dari Risalah Charity, Mulyadi Muslim: Belajar Banyak dari Ibu-ibu Tangguh Koto Tangah

Pemberian Beras dari Risalah Charity, Mulyadi Muslim: Belajar Banyak dari Ibu-ibu Tangguh Koto Tangah

14/02/2023
Dr Sudarman Dikukuhkan sebagai Ketua STEI Ar Risalah Sumbar

Dr Sudarman Dikukuhkan sebagai Ketua STEI Ar Risalah Sumbar

09/02/2023
Perkuat SDM, Ketua DPW PKS se-Indonesia  Ikuti Pelatihan Kepemimpinan Internasional di Turki

Perkuat SDM, Ketua DPW PKS se-Indonesia Ikuti Pelatihan Kepemimpinan Internasional di Turki

02/02/2023
STEI Ar Risalah Dampingi Pendirian Koperasi Hikapindo Sumbar

STEI Ar Risalah Dampingi Pendirian Koperasi Hikapindo Sumbar

27/01/2023
Masyarakat Bersihkan Lahan Rumah Tahfiz dan SDIT Ar Risalah Simalanggang

Masyarakat Bersihkan Lahan Rumah Tahfiz dan SDIT Ar Risalah Simalanggang

22/01/2023
Maksimalkan Pemilu-Pilkada 2024, DPW PKS Sumbar Konsolidasi ke DPD Padang

Maksimalkan Pemilu-Pilkada 2024, DPW PKS Sumbar Konsolidasi ke DPD Padang

22/01/2023
Retail
Monday, March 20, 2023
  • BERANDA
  • Nasional
  • Pendidikan
  • Pariwisata
No Result
View All Result
BABARITO
No Result
View All Result

Gaya Umar mendidikan Generasi Muda

by admin
06/07/2019
in Islam
0

Jakarta (05/12) Umar bin Khatab tidak hanya dikenal sebagai pemimpin yang berdarah dingin, tegas, dan keras. Namun, di balik sikap dan kemauannya yang keras tersebut, tersimpan sisi seorang guru dan pendidik yang andal.

Kisah berikut ini akan menggambarkan sosok Umar sebagai pendidik para generasi Muslim, seperti yang terlihat dari upayanya mendidik Ahnaf bin Qais. Pemuda dari Bani Tami mini yang mendapat didikan dari Umar secara langsung selama lebih 10 tahun.

Di mata Umar, Ahnaf adalah sosok pemuda yang cerdas, mempunyai semangat yang tinggi, dan kaya akan ilmu pengetahuan. Inilah yang membuat Sang Khalifah yang berjuluk al-Faruq itu memutuskan untuk mengader langsung Ahnaf sebagai calon pemimpin. Antara lain dengan banyak belajar kepada para sahabat dan mengikuti jejak ketakwaan mereka.

BACA JUGA

STEI Ar Risalah Sumbar Berikan Pembekalan Koperasi Syariah

“Selamat Tinggal” Baitullah

Umar juga bermaksud menguji kepribadian Ahnaf sebelum memberinya tugas-tugas kemasyarakatan. Umar mempunyai kekhawatiran tersendiri terhadap orang-orang yang lihai dan tangkas bicaranya.

Sebab menurutnya, orang-orang semacam ini, jika baik, maka ia bisa memenuhi dunia dengan kepintarannya. Namun jika rusak, maka kecerdasannya bisa menjadi petaka bagi manusia.

Mengutip Mereka adalah Para Tabi’in, karya Dr Abdurrahman Ra’at, semua bermula ketika Umar, yang ketika itu menjabat sebagai khalifah, pemimpin umat Islam, meminta Utbah bin Ghazwan agar mengirim 10 orang prajurit utama dari pasukannya yang telah berjasa dalam perang.

Permintaan Umar itu, dilakukan semata agar ia berkenalan secara langsung dengan para pahlawan Islam tersebut. Termasuk berdiskusi perihal segala sesuatu dengan mereka. Utbah merespons perintah dari Umar dengan mengirimkan 10 prajurit terbaik. Nama Ahnaf bin Qais termasuk satu dari ke-10 pemuda itu. Berangkatlah mereka ke Madinah.

Sesampainya di Madinah, Umar berdialog dengan para tamu undangannya tersebut. Semua delegasi mendapat kesempatan. Tibalah giliran Ahnaf pada pengujung pertemuan. Meski terbilang masih muda, Ahnaf tak segan untuk mengutarakan pendapatnya.

Permintaan Umar itu, dilakukan semata agar ia berkenalan secara langsung dengan para pahlawan Islam tersebut. Termasuk berdiskusi perihal segala sesuatu dengan mereka. Utbah merespons perintah dari Umar dengan mengirimkan 10 prajurit terbaik. Nama Ahnaf bin Qais termasuk satu dari ke-10 pemuda itu. Berangkatlah mereka ke Madinah.

Sesampainya di Madinah, Umar berdialog dengan para tamu undangannya tersebut. Semua delegasi mendapat kesempatan. Tibalah giliran Ahnaf pada pengujung pertemuan. Meski terbilang masih muda, Ahnaf tak segan untuk mengutarakan pendapatnya.

Ia mengatakan kepada Umar bahwa mestinya, ia memerhatikan kondisi para pasukan yang bertugas di Bashrah, Irak. Mereka, tinggal di tempat yang kering dan tandus, tidak subur tanahnya, dan tidak pula menumbuhkan buah-buahan. Salah satu tepinya, laut yang paling asin. Tepi yang satunya, hanyalah hamparan yang tandus.

Dengan tegas, ia meminta Umar memperbaiki kondisi hidup mereka. Ia menyarankan pula kepada Umar agar meminta gubernur di Bashrah membuat aliran sungai supaya air tawar dapat mengalir ke permukiman warga dan menghidupi ternak dan pepohonan.

“Perbaikilah kondisi mereka dan keluarganya. Ringankanlah penderitaan mereka. Karena mereka menjadikan itu sebagai sarana berjihad di jalan-Nya,” katanya.

Umar takjub mendengar keterangan Ahnaf. Ia memuji Ahnaf sebagai sosok pemimpin. Kemudian Umar menyiapkan perbekalan prajurit ini. Namun Ahnaf berkata, “Demi Allah wahai Amirul Mukminin. Tidaklah kami jauh-jauh menemui Anda dan memukul perut unta selama berhari-hari demi mendapatkan perbekalan. Saya tidak memiliki keperluan lain, keperluan kaumku seperti yang telah saya katakan kepada Anda. Jika Anda mengabulkannya, itu sudah cukup bagi Anda.”

Umar semakin bertambah takjub dengan Ahnaf. Ia seraya berkata, “Pemuda ini adalah pemimpin penduduk Bashrah.” Umar mempersilakan para utusan untuk kembali ke Bashrah dengan perbekalan yang telah dipersiapkan. Tetapi, Umar meminta Ahnaf tetap tinggal bersamanya.

Setahun sudah Umar bersama Ahnaf. Ia pun berkata, “Wahai Ahnaf, aku sudah mengujimu, ternyata yang kutemukan dalam dirimu hanya kebaikan semata. Kulihat sikap lahiriyahmu baik, maka kuharap batinmu pun demikian.”

Kemudian, al-Faruq mengutus Ahnaf untuk memimpin pasukan ke Persia. Ia berpesan kepada panglimanya, yaitu Abu Musa al-Asy’ari, untuk mengikutsertakan Ahnaf dalam bermusyawarah atau urusan lainnya. Ia bahkan meminta Abu Musa untuk mempertimbangkan usulan-usulan yang disampaikan Ahnaf.

Bergabunglah Ahnaf di bawah panji-panji Islam dan menyerbu daerah timur Persia. Pemuda ini mampu membuktikan kepahlawanannya. Namanya makin tenar dan prestasinya kian cemerlang. Dia dan kaumnya, Bani Tamim, berjasa dalam menaklukkan musuh-musuh. Banyak kota dan daerah yang dikuasai, termasuk Tustur. Ia juga berhasil menawan pimpinan mereka, yaitu Hurmuzan.

Hurmuzan adalah pemimpin kaum Persia yang paling kuat. Ia memiliki tipu muslihat yang lihai dalam perang. Ia sudah berkali-kali mengkhianati perjanjian damai dengan umat Islam. Kemenangan kali ini, berhasil memaksa dia untuk menyerah.

Umar yang dongkol hatinya terhadap orang-orang Persia yang ingkar janji, lalu bertanya kepada para utusannya, “Apakah kita suka menganggu orang-orang dzimmi dan menekan mereka sehingga mereka melanggar perjanjian?”

Mereka seraya berkata, “Demi Allah, wahai Amirul Mukminin, tak satupun pejabat kita berbuat keji terhadap mereka, menyalahi janji atau menipu.”

Umar bertanya, “Lantas mereka selalu berbalik setiap ada peluang padahal sudah terikat perjanjian?”

Ahnaf angkat bicara mewakili para utusan tersebut. Ia mengatakan, selama ini Umar melarang para utusan memperluas kekuasaan di Persia. Umar juga selalu meminta kepada para utusan untuk selalu puas dengan wilayah-wilayah yang berhasil dikuasai. Padahal, Persia masih berdiri sebagai kekaisaran yang berdaulat. Ia masih mempunyai seorang kaisar yang hidup. Tak heran bila orang-orang Persia itu selalu merongrong umat Islam.

“Tak mungkin ada dua kekuasaan bersatu dalam satu wilayah, salah satu pasti harus keluar. Kalau saja Anda mengizinkan kami menaklukkan mereka seluruhnya, barulah akan berhenti makar mereka dan selesai sudah urusan itu,” kata Ahnaf.

Sejenak Umar termenung mendengar uraian itu, lalu berkata, “Engkau benar wahai Ahnaf. Kini terbuka sudah hal-hal yang belum terjangkau oleh akalku tentang kaum itu.”

Kaderisasi yang dilakukan oleh Umar berhasil mencetak pemuda Muslim yang berkarakter. Penggemblengan tersebut tak lain adalah implementasi dari nilai dan prinsip-prinsip Islam yang luhur.

(Agung Sasongko)

Sumber : Republika.co.id

ShareTweetSend

Related Posts

STEI Ar Risalah Sumbar Berikan Pembekalan Koperasi Syariah
Islam

STEI Ar Risalah Sumbar Berikan Pembekalan Koperasi Syariah

08/09/2022
“Selamat Tinggal” Baitullah
Islam

“Selamat Tinggal” Baitullah

09/08/2022
Tanawwu’ dalam Ibadah
Islam

Tanawwu’ dalam Ibadah

28/07/2022
Jadi Khatib Idul Fitri di Masjid Raya Sumbar, Gubernur Mahyeldi Sampaikan Tiga Pesan Penting
Islam

Penasaran Isi Khutbah Idul Fitri Gubernur Mahyeldi di Masjid Raya Sumbar? Ini Isi Lengkapnya

03/05/2022
Wali Nagari Solok Ambah Sijunjung Menangis Terisak, Sejak Merdeka Baru Kali Ini Ada Gubernur Datang
Islam

Wali Nagari Solok Ambah Sijunjung Menangis Terisak, Sejak Merdeka Baru Kali Ini Ada Gubernur Datang

08/04/2022
Gubernur Sumbar Mahyeldi jadi Khatib Jumat di Masjid Badan Riset dan Inovasi Nasional
Islam

Gubernur Sumbar Mahyeldi jadi Khatib Jumat di Masjid Badan Riset dan Inovasi Nasional

08/04/2022

Archives

  • March 2023
  • February 2023
  • January 2023
  • December 2022
  • November 2022
  • October 2022
  • September 2022
  • August 2022
  • July 2022
  • June 2022
  • May 2022
  • April 2022
  • March 2022
  • February 2022
  • January 2022
  • December 2021
  • November 2021
  • October 2021
  • September 2021
  • August 2021
  • July 2021
  • June 2021
  • May 2021
  • April 2021
  • March 2021
  • February 2021
  • January 2021
  • December 2020
  • November 2020
  • October 2020
  • September 2020
  • August 2020
  • July 2020
  • June 2020
  • May 2020
  • April 2020
  • March 2020
  • February 2020
  • January 2020
  • December 2019
  • November 2019
  • October 2019
  • September 2019
  • August 2019
  • July 2019
  • June 2019
  • May 2019
  • April 2019
  • March 2019
  • February 2019
  • January 2019
  • December 2018
  • November 2018
  • October 2018
  • September 2018
  • August 2018
  • July 2018
  • June 2018
  • May 2018
  • April 2018
  • March 2018
  • February 2018
  • January 2018
  • December 2017
  • November 2017
  • October 2017
  • September 2017
  • August 2017
  • April 2017
  • March 2017
  • December 2016
  • November 2016
  • May 2016
  • October 2015

Barita Terbaru

  • STEI Ar Risalah Sumbar Gelar Klinik Proposal Pengabdian kepada Masyarakat
  • Gubernur Mahyeldi Sampaikan Duka Cita Mendalam Atas Meninggalnya Azwar Anas
  • PKS Sumbar Gelar Nonton Bareng Deklarasi Anies Baswedan sebagai Calon Presiden 2024
  • JSIT Wilayah Sumbar Lantik Pengurus Kabupaten dan Kota Periode 2023-2027
  • Peringati Israk Mikraj, Mulyadi Muslim Sambangi Lima Masjid di Kototangah

FANS PAGE

  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Kontak

© 2020 BABARITO supported by Barak Tekno.

No Result
View All Result
  • BERANDA
  • Nasional
  • Pendidikan
  • Pariwisata

© 2020 BABARITO supported by Barak Tekno.