Debat Paslon Pilkada Kota Padang putaran kedua dilaksanakan pada malam minggu (5/12) di Hotel Bumi Minang Padang.
Suasana debat kali ini berbeda dengan suasana debat sebelumnya. Perbedaan terletak pada pada pendukung kedua kubu Pasangan calon Mahyeldi – Hendri dan Emzmi – Desri yang tampak sangat ceria dan kompak pada saat pembukaan debat tersebut.
Yel -yel sangat kompak dan khas dilantunkan oleh kedua pendukung pasangan calon walikota dan wakil walikota dengan sangat riuh hingga menggema se isi ruangan.